INTERNET

INTERNET

Berawal dari ditemukannya teknologi jaringan komputer pada 1960. Jaringan komputer terdiri dari beberapa komputer yang saling terhubung satu sama lain menggunakan sebuah media baik itu wireless atau nirkabel hotspot maupun kabel umumnya LAN dalam satu lokasi misalkan satu sekolah, rumah, maupun kantor. Saat ini media kabel umumnya digunakan untuk jaringan PC pada sebuah sekolah, kantor dan instansi yang banyak memakai PC. Sedangkan media nirkabel atau wireless banyak digunakan untuk sharing data antar perangkat komputer atau sejenis yang telah mendukung fasilitas wifi (support wifi).

Awalnya jaringan komputer yang baru diciptakan ini dimanfaatkan sebagai alat komunikasi oleh Angkatan Bersenjata Amerika sebagai alat komunikasi dalam proyek pengambangan nuklir. Selanjutnya Jaringan Komputer ini mulai dipakai di bidang pendidikan. Univercity of California at Los Angles menjadi salah satu universitas yang menjadi kiblat bagi universitas lainnya di amerika yang telah memanfaatkan jaringan komputer sebagai sarana komunikasi dan pengolahan data.

Sebelumnya komunikasi antar komputer ini hanya bisa dilakukan hanya untuk satu merk atau tipe komputer. Yang selanjutnya menginspirasi para ahli untuk membuat semacam sistem agar antar komputer yang berbeda merk dan tipe ini bisa juga melakukan sharing data. Maka ditemukanlah Protokol
atau semacam bahasa yang sejenis yang digunakan di internet. penemuan ini dinamakan TCP (Transmission Control Protocol) atau Protokol Pendali Transmisi dan Internet Protocol ( IP ). Perkembangan yang signifikan dari internet menjadi awal mula berkembangnya situs web internet. Internet yang semula hanya untuk media komunikasi, sekarang tak hanya komunikasi saja tetapi juga kegiatan bisnis dan perdagangan juga bisa kita lakukan di internet. Internet juga bisa kita gunakan sebagai ajang mencari ilmu pengetahuan dan kabar berita dari belahan dunia lain yang jauh dari tempat kita.

Jadi setiap komputer-komputer dapat terhubung dengan sebuah situs untuk dapat saling berhubungan satu sama lain. mungkin bisa untuk media komunikasi atau yang lebih trend dengan istilah social media misalkan : facebook.com , twitter.com , kaskus.co.id . situs-situs tersebut menyediakan fasilitas yang memungkinkan para pengguna internet yang mengakses situs tersebut bisa saling berkomunikasi lewat pesan (chat) dan saling berbagi (sharing) pengalaman dengan teman-teman sesama pengguna akun disalah satu situs social media tersebut.

Selain sebagai komunikasi internet juga bisa digunakan sebagai gerbang untuk mencari berbagai ilmu pengetahuan. sebuah situs wikipedia.org misalnya. Situs tersebut menyajikan berbagai ragam ilmu pengetahuan dari segala bidang dari berbagai negara didunia.

Kegiatan bisnis jual-beli juga dapat kita lakukan dengan internet.Beberapa situs misalnya Amazon.com , tokobagus.com , berniaga.com . Di situs-situs tersebut menyediakan fasilitas yang memungkinkan pelanggan dapat menawarkan dagangan atau barang yang akan dijual, ataupun mencari barang kebutuhan yang akan dicari atau dibeli.

Sebenarnya masih banyak manfaat dari internet tapi mungkin penulis hanya ingin menjelaskan secara sederhana tentang internet yang sekarang menjadi trend dan mungkin sebagai media utama dalam mengakses ilmu pengetahuan di segala bidang. Semoga postingan ini bermanfaat untuk semua. Wassalam.

No comments:

Post a Comment